Ketika Diam dan Menghindar Jadi Pilihan

Jika kau dalam kondisi terburukmu
Jika menjumpai mereka berat bagimu
Jika menemui mereka membebani hatimu
pergilah, menghindarlah

Jika kau dalam kondisi terburukmu
Jika bicaramu dapat melukai
Jika lisanmu dapat menyakiti
pergilah, diamlah

Kau sedang terjebak dalam alam gundahmu
Kau sedang tenggelam dalam penat lelahmu
Kau sedang terpuruk dalam titik jenuhmu
menyendirilah

dalam keadaanmu,yang kamu sendiri tak mempu kendalikan
biarkan dirimu sendiri beberapa waktu
sembunyikan senyummu
kunci mulutmu
tak usah berkata-kata
karena sekali kau berkata
bisa jadi ia serupa pedang yang menghunus musuh
tepat di jantungnya
karena sekali kau berucap
barangkali ia menjadi pisau yang mennumpahkan darah
dari merea yang kau sayangi

dalam keadaan ini, tidak ada yang salah
karena hakikatnya, Rabbmu sedang merindukanmu
maka diberikannya satu demi satu ujian agar kau merapat padanya
agar kau mendekat lalu bersimpuh mengeluh di hadapannya

Diamlah, mengindarlah
jika itu melindungi mereka yang kau sayang
dari tajamnya lidamu, dari buruknya sikapmu
karena mereka hanyalah korban
atas kekesalanmu pada dirimu sendiri
karena mereka hanyalah objek
atas kelelahanmu yang mulai memadati jenuh

Diamlah, menghindarlah
jika semuanya membuatmu merasa lebih baik :)

@ruangjiwa, 171114

Komentar